Rabu, 27 Juli 2016

Peralatan untuk membuat kue

Ini nih beberapa peralatan untuk membuat kue yang mungkin bisa menjadi inspirasi untuk anda sebelum membuat kue, diantaranya adalah...
1. Oven
Oven adalah peralatan membuat kue, fungsinya adalah untuk memanggang adonan kue. Di pasaran ada dua jenis oven, yaitu oven gas dan oven listrik. Oven ada yang mahal ada pula yang murah, jadi sesuaikan dengan budget anda bila ingin membeli oven. Tapi tentunya oven yang lebih mahal akan lebih canggih dari pada oven yang murah. Tapi  yang penting adalah sudah bisa memenuhi apa yang anda butuhkan. 
2. Mixer atau Pengaduk Adonan
Mixer digunakan untuk mengaduk adonan kue, dipasaran ada dua jenis mixer yaitu hand mixer dan stand mixer. Hand mixer banyak digunakan karena harganya lebih murah, tapi kelebihan stand mixer adalah mixer ini dapat bekerja secara otomatis tanpa dipegang. 
3. Timbangan
Timbangan berfungsi untuk menakar ukuran bahan-bahan kue agar sesuai dengan resep. 
4. Gelas Ukur
Gelas ukur digunakan untuk mengukur bahan kue yang berbentuk cair seperti susu, biasanya diukur dalam ukuran ml atau cc. 
5. Sendok Ukur
Fungsinya adalah untuk menakar ukuran bahan kue.
6. Spatula
Digunakan untuk mengaduk adonan setelah dikocok dengan mixer, atau untuk memindah adonan kue.
7. Rak Pendingin
8. Kertas
Kertas biasanya digunakan untuk membantu mengeluarkan kue setelah di oven, gunakanlah kertas khusus kue.
9. Kuas
Biasanya digunakan untuk mengoles margarin pada kue atau loyang.
10. Rolling Pin / Penggiling
Digunakan untuk menipiskan dan mengeluarkan udara di dalam roti yang mengembang. Biasanya terbuat dari kayu atau kombinasi marmer. 
11. Cetakan 
Digunakan untuk membuat bentuk kue sesuai dengan yang diinginkan. 

Sekian tuturial kali ini semoga bermanfaat bagi kita semua. :)